Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Maret, 2022

Pengalaman Saya Turut Truk Sampah di Maumere dan Tips untuk Mengurangi Sampah

Berawal dari dari pertanyaan “kemana sampah saya berakhir?”, saya coba-coba untuk turut dengan truk pengangkut sampah, di kota Maumere, pada Selasa (17/2/22).   “Kaka, praktekkah?” tanya Ovan, salah satu pekerja kebersihan yang bertugas saat mengetahui saya adalah seorang mahasiswa di salah satu universitas di Maumere.  "Tidak. Saya mau menulis soal sampah. Jadi saya akan ikut hari ini.” kata saya.  Rupanya pagi itu, mereka tengah menunggu saya. Saat saya tiba, kami langsung bergegas naik ke truk pengangkut sampah. Saya duduk di depan, bersama Ako, sang supir, dan juga Ovan. Hari itu, ada 6 orang orang yang bertugas dan akan mengangkut sampah di tiga kelurahan yaitu kelurahan Madawat, Nangalimang, dan Kabor.  Pengangkutan sampah dimulai di sepanjang Jalan Gajah Mada, kelurahan Madawat. Titik pertamanya adalah di sebuah bak sampah yang cukup besar. Ukurannya sekitar 2*2*1 m^3. Bak sampah itu penuh dengan dahan-dahan pohon yang dipangkas. Selembar seng yang kara...